Banjarnegara, Potretjateng.com. Suasana Idul Fitri 1443 H 2022 merupakan momen penting untuk saling memaafkan, baik secara perorangan maupun kelompok, saling maaf memaafkan ini lebih dikenal dengan sebutan halal-bihalal seperti yang dilaksanakan di Saung mansur Tretek Banjarnegara. Rabu (11/05/22).
Dalam rangka Halal bihalal ini Danramil 13/Banjarmangu , Kapten Inf Bambang Aprianto Menghadiri Acara halal Bihalal yang dihadiri oleh Camat Banjarmangu Dan seluruh dinas terkait di lingkungan kecamatan Banjarmangu.
Camat Banjarmangu Ibu Sri Supijah Anggorowati berharap, kegiatan halal bi halal ini akan dijadikan tradisi, “ seperti saat ini kita laksanakan , hal ini membawa nuansa kebersamaan dan menjalin tali silaturahmi,” ujarnya.
Halal Bihalal muncul sebagai ungkapan saling memaafkan kesalahan dan kekhilafan satu sama lain. Setiap orang sadar tidak ada yang lepas dari kesalahan, manusia tempatnya salah dan lupa.
Danramil 13/Banjarmangu mengatakan, “Bahwa kegiatan seperti ini selain menjalin tali Silaturahmi dan saling maaf-memaafkan, kegiatan semacam ini juga dijadikan ajang untuk lebih mendekatkan diri pada Tuhan Yang Maha Esa”.
“Dengan adanya giat Halal Bihalal ini dapat menambah nilai nilai kerukunan, kebersamaan dan menghindari sikap tertutup dengan rekan maupun tetangga sehingga terbentuk saling peduli dan saling gotong-royong sesama warga kelurahan pisang khususnya serta seluruh warga masyarakat pada umumnya.”imbuhnya.(Pendimbna).